Search

Pelatihan Teknis Komunikasi Efektif untuk Perlindungan Konsumen

  Dengarkan Berita Ini


BPAP Yogyakarta menyelenggarakan Pelatihan Teknis Komunikasi Efektif untuk Perlindungan Konsumen pada 27 Mei - 4 Juni 2024 secara blended learning. Kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kompetensi ASN di daerah dalam memberikan penyuluhan dan dan perlindungan kepada konsumen. Pelatihan ini diikuti oleh 20 peserta dari berbagai OPD di wilayah kerja BPAP Yogyakarta dengan bekerja sama dengan Direktorat Pemberdayaan Konsumen Kementerian Perdagangan dan Center for Public Relations, Outreach, and Communication (CPROCOM).

Rangkaian pelatihan ini diawali dengan pelatihan online pada 27 - 31 Mei dan dilanjutkan secara tatap muka langsung pada 3 - 4 Juni di BBGP (Balai Besar Guru Penggerak) Yogyakarta. Pembukaan pelatihan dilakukan secara simultan dengan kegiatan Pelatihan Teknis Pengawasan Barang dan Jasa yang diselenggarakan oleh BPAP Makassar dan dibuka secara resmi oleh Kapusdiklat, Ibu Susy Herawaty. Kementerian Perdagangan menaruh perhatian serius terkait dengan perlindungan dan pemberdayaan konsumen, mengingat banyak kasus yang terjadi, dialami oleh masyarakat menengah bawah, khususnya yang berada di daerah.

Pada akhir pelatihan ini terpilih 3 (tiga) peserta pelatihan dengan nilai tertinggi, yaitu: 1. Wolter Kinsky Rohy, dari Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Utara, dengan nilai 92,98; 2. Nila Ayu Paramithasari, dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Tengah, dengan nilai 91,94; 3. Yossy Novitaningtyas, dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur, dengan nilai 90,07.

Pelatihan ini diharapkan mampu meningkatkan kinerja SDM Bidang Perdagangan di daerah khususnya terkait dengan kualitas pelayanan di bidang pemberdayaan dan perlindungan konsumen.